Manfaat internet, bahaya, & tips aman untuk anak

Pengguna internet

Pada tahun 1998, kurang dari 200 juta pengguna internet di dunia. Lalu pada tahun 2009, pengguna internet mencapai 1,56 miliar di dunia. Peningkatan jumlah pengguna internet yang bertambah setiap tahunnya di dunia.

Dalam beberapa survey yang pernah dilakukan oleh para pakar sosial budaya dan teknologi dunia juga dalam negeri, ternyata bagi sebagian banyak para orang tua tidak mengetahui apa yang anak-anak mereka kerjakan dengan internet dalam dunia maya, dan berapa lama mereka menggunakan internet.

Memang benar kebutuhan internet tidak hanya didominasi oleh orang dewasa. Kini, remaja dan anak-anak, bahkan yang masih usia dini, sudah banyak yang memanfaatkan jasa internet untuk kebutuhan mereka. Mulai alasan untuk menunjang studi hingga sebagai media hiburan alternatif selain televisi, game maupun permainan lainnya.

Keberadaan internet untuk remaja dan anak-anak sebenarnya bagaikan pisau bermata dua. Di satu sisi memang memiliki manfaat besar. Namun di sisi lain bisa mendatangkan kerugian, terutama jika para orang tua tidak melakukan pendampingan yang tepat untuk sang anak ketika menggunakan akses nirkabel ini.

Beberapa fakta penggunaan internet di dunia
USA
93% Remaja usia 12-17 online 63% online setiap hari.
China
44% Remaja berinteraksi dengan orang asing ketika online.
Perancis
72%  Remaja online sendiri tanpa pendamping
Korea Selatan
30% Remaja online minimal dua jam sehari

Di Indonesia
Pengguna internet: 25 juta orang (10,5% populasi).
Pengguna paling dominan: Remaja (15-19 tahun) 64%.
Pengguna Facebook: 11,7 juta orang Jumlah Blogger: 700 ribu orang.
Layanan yang digunakan: e-mail (59%), instant messaging (59%), social networking (58%), search engine (56%), berita online (47%), blog (36%), online game (35%).

Bahaya yang tersembunyi

Phising
- Pemberian identitas atau data pribadi yang lengkap dapat menyebabkan kerugian besar secara finansial (pencurian pin, no kartu kredit, password, dll).
HAKI (Hak Kekayaan Intelektual)
- Menganggap semua yang ada di internet adalah gratis, sehingga tanpa sadar kita melakukan
perbuatan melanggar hak cipta, seperti mendownload aplikasi, game, buku, musik dan film.
Data Pribadi
- Hindari penyebaran data pribadi
- Password harus selalu dijaga, jangan lupa logout
- Ubah password secara berkala dan buat password dengan kombinasi yang sulit diterka.
Foto/Video
- Pastikan foto/video yang dipasang tidak memalukan dan merugikan.
- Hati-hati menggunakan webcam.

Manfaat internet untuk anak
Searching: 
- Mencari informasi, data, gambar, dan pengetahuan.
- Ortu wajib memberi pengarahan.
Game Online
- Banyak anak menyukai game online
- Agar diingatkan game yang sesuai umur dan batasi waktu untuk bermain game.
Learning
- Pembelajaran untuk menulis jurnal atau pengetahuan
- Bimbingan ortu tentang cara menulis
Collection
- Banyak anak mengoleksi gambar, lagu, video
- Ortu wajib memantau koleksi yang disukaianak.
Communicating
- Saat ini jejaring sosial menjadi tempat mencari teman dan curhat.
- Ortu dapat memantau aktivitas akun anak.
Creating
- Wadah kreativitas dan inovasi
- Dorongan ortu untuk memanfaatkan internet dalam berkreasi.

Manfaat internet lainnya
Korespondensi: E-mail, file sharing.
Komunikasi langsung: Text, audio, video secara real time dengan biaya murah.
Data & Informasi mudah didapat: Berita-berita dan informasi dari dalam maupun luar negeri sangat mudah didapat.
Bahan Referensi :Sumber-sumber referensi untuk keperluan pendidikan dan lain-lain melalui search engine.
Memperluas pertemanan: Jejaring sosial, FB, Twitter
Hiburan: Video sharing, radio online, dll.
Bisnis: E-commerce, internet banking.

Tips internet sehat dan aman untuk anak
  • Tempatkan internet di tempat terbuka.
  • Jangan menanggapi email dari orang yang tidak
    dikenal.
  • Segera tinggalkan / keluar situs liar yang tidak pantas
    untuk anak-anak.
  • Jangan menanggapi ajakan untuk pertemuan langsung.
  • Jangan memberikan data pribadi dan keluarga, alamat rumah, kantor, sekolah, nomor telpon, tgl lahir, password dan data diri kepada orang lain atau pun saat mengisi data diri pada situs personal.
  • Manfaatkan internet untuk keperluan belajar.
  • Gunakanlah Software proteksi (Firewall, Antivirus, dll) dan filter (K9 protection).
  • Gunakanlah browser khusus untuk anak-anak.
Agar anak berinternet sehat dan aman
1. Lengkapi Komputer dengan Software pengaman seperti DNS Nawala.
2. Tempatkan komputer di ruang keluarga.
3. Berikan penjelasan manfaat positif dan dampak negatif berinternet.
4. Jalin komunikasi aktif dengan anak berapa pun usia dan mengenai apa pun informasi yang  didapat
melalui internet.
5. Memotivasi anak untuk berkreasi positif dengan menggunakan internet.
6. Dampingi anak ketika berinternet.

Komentar