Menjalani gaya hidup sehat adalah kunci utama dalam mencegah datangnya penyakit. Beberapa penelitian menunjukkan, penerapan pola hidup yang sehat, aktif dan seimbang mampu menjauhkan seseorang dari ancaman penyakit mengerikan seperti kanker. Kanker payudara sudah menjadi bahaya laten bagi wanita. Banyak sekali kasus yang akhirnya mengakibatkan kematian karena kurangnya pengetahuan dan kurangnya tindakan.
Selain faktor genetik, tidak sedikit kasus kanker payudara yang berkaitan dengan faktor gaya hidup tidak sehat. Untuk itu, simak kiat sehat mencegah kanker payudara berikut ini. Menjalankan kebiasaan hidup sehat merupakan cara yang paling mudah untuk mencegah kanker payudara. Contoh kebiasaan hidup sehat adalah menjaga pola makan dengan asupan yang sehat dan berhenti/tidak merokok serta mengkonsumsi minuman beralkohol. Sudah menjadi polemik bahwa makanan kaya antioksidan dapat menjaga imunitas tubuh.
Selain faktor genetik, tidak sedikit kasus kanker payudara yang berkaitan dengan faktor gaya hidup tidak sehat. Untuk itu, simak kiat sehat mencegah kanker payudara berikut ini. Menjalankan kebiasaan hidup sehat merupakan cara yang paling mudah untuk mencegah kanker payudara. Contoh kebiasaan hidup sehat adalah menjaga pola makan dengan asupan yang sehat dan berhenti/tidak merokok serta mengkonsumsi minuman beralkohol. Sudah menjadi polemik bahwa makanan kaya antioksidan dapat menjaga imunitas tubuh.
Dilansir dari berbagai sumber, antioksidan banyak terdapat dalam buah-buahan seperti apel, belimbing, kiwi, jeruk, alpukat, mangga, pepaya, dan semangka. Selain itu juga makanan yang mengandung riboflavin, betakaroten, kalsium, folat, lutein, vitamin A, dan vitamin D, contohnya: ikan salmon, yogurt, kacang-kacangan, wortel, brokoli, dan sayuran hijau.
Menurut anjuran beberapa kelompok ahli nutrisi, sebaiknya hindarilah makanan yang mengandung zat karsinogenik yang dapat memicu kanker, misalnya yang diproses dengan cara dipanggang atau dibakar sampai hangus kehitaman, makanan yang digoreng pada suhu tinggi menggunakan minyak goreng, serta makanan yang diawetkan dengan garam natrium nitrit, misalnya: daging olahan.
Selain itu penting pula untuk mempertahankan berat badan ideal, terutama bagi perempuan yang berusia di atas 50 tahun. Risiko kanker payudara akibat kelebihan berat badan akan semakin tinggi bagi perempuan yang sudah memasuki masa menopause. Hal tersebut dikarenakan, semakin lanjut usia, sel-sel lemak yang terdapat dalam payudara dapat memicu peningkatan kadar estrogen dalam jumlah besar, di mana estrogen dapat menjadi penyebab kanker payudara. WHO (World Health Organization) memberikan rekomendasi untuk berusaha mempertahankan berat badan ideal tanpa upaya berlebihan untuk menurunkan berat badan.
Oleh karena itu, di samping menjaga pola makan yang sehat, kita perlu mengimbangi pula dengan berolah raga secara teratur. Tidak perlu olah raga yang berat. Senam aerobik, bersepeda, dan berjalan santai sangat disarankan. Hanya diperlukan 30 menit per hari, minimal dua kali dalam seminggu.
Mencegah tentu lebih baik daripada mengobati. Terlebih dalam penyakit kanker yang hingga kini peluang kesembuhannya masih rendah. Pencegahan kanker dapat dimulai dengan menerapkan gaya hidup sehat.
Untuk mencegah penyakit seperti kanker payudara dapat dengan menerapkan pola hidup sehat. Salah satunya dari pola makan, seperti lebih banyak makan-makanan mengandung serat dan menghindari makanan yang dapat memicu kanker, seperti mengandung karsinogen.
Katsinogen merupakan suatu zat yang dapat menyebabkan timbulnya kanker payudara. Misalnya seperti pada makanan-makanan olahan yang menggunakan bahan pengawet.
Berikut ini adalah 5 makanan yang bisa menjaga tubuh Anda tetap sehat dan berperan mencegah penyakit kanker payudara:
1. Brokoli
Brokoli adalah salah satu sayur yang banyak mengandung sulforaphane dan Indole-3-carbinol, yang dimana kandungan ini bisa mencegah dan melawan sel kanker tersebut. Kandungan-kandungan ini juga bisa ditemukan di kembang kol, kol, dan kale.
2. Buah beri
Buah beri yang terdiri dari strawberry, blueberry, blackberry, dan raspberry ternyata bisa mencegah datangnya sel kanker. Hal ini dikarenakan buah-buahan ini memiliki vitamin, mineral, anti oksidan, antosianin, dan asam elagik (ellagic acid) yang telah terbukti bisa mengurangi jumlah radikal bebas yang merusak sel-sel sehat.
3. Buah delima atau pomegranate
Buah ini bisa membantu mencegah perkembangan sel-sel jahat yang berkaitan dengan hormone estrogen. Untuk mendapatkan manfaat dari buah ini, Anda bisa menjadikannya jus atau menikmatinya langsung.
4. Kunyit
Jenis bahan masakan yang sering kita temui di soto dan beberapa makanan lain ini ternyata juga bisa membantu pencegahan sel-sel kanker payudara yang mematikan itu.
5. Teh hijau
The yang umumnya terasa pahit ini ternyata mengandung polifenol jenis EGCC (epigallocatechin-3-gallate) yang terbukti bisa memperlambar penyebaran sel-sel pemicu kanker payudara.
Komentar
Posting Komentar